Tepat pukul 11.30 Wib rombongannya Pasangan Fandi Akhmad Yani dan Dr. Asluchul Alif hadir di kantor KPU Gresik Jalan Wahidin Sudirohusodo dengan menumpang kereta kencana berbalut bungah . Selasa (27/8/2024).
Pasangan Yani Alif menjadi pasangan pertama yang mendaftar pada KPU di hari pertama pendaftaran Pemilihan Bupati wakil bupati Gresik 2024.
Pasangan Fandi Akhmad Yani dan Asluchul Alif berduet untuk maju di Pilkada Gresik 2024 dengan rekomendasi dari Partai Gerindra dan PDIP.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tak hanya dua Parpol tersebut, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Gresik Yani – Alif ini juga diusung enam parpol lainnya. Antara lain, Partai Golkar, Demokrat, Nasdem, PAN, dan PKS dan PSI.