Wow Harga Lahan Kali Mireng Dimainkan Spekulan

- Editorial Team

Selasa, 16 September 2014 - 18:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabargresik_   Lahan megaproyek Pelabuhan Internasional Kali Mireng terus menjadi perbincangan warga Manyar. Setelah tukar guling tiga tanah kas desa (TKD), kini muncul dugaan permainan harga saat pembebasan lahan.

Sumber di kalangan spikulan tanah di kecamatan Manyar menyebut, modus permainan yaitu harga yang ditawarkan panitia pembebasan lahan di kawasan Kali Mireng, Kecamatan Manyar, Gresik,  beda dengan harga patokan pengembang pelabuhan. Karena itu, pemilik lahan di kawasan Kali Mireng banyak yang belum melepaskan tanahnya. 

“Masih ada sekitar 60 persen yang belum ada kesepakatan, karena harga yang ditawarkan,” ujar warga Manyar yang tidak mau disebut namanya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sekretaris Upertam (Ukhuwah Persatuan Petani Tambak) Syaiful Imam saat ditemuibwartawan mengatakan, Investor yaitu kerjasama PT Aneka Kimia Raya (AKR) Corporindo Tbk dengan PT Berlian Jasa Terminal Indonesia (BJTI)  menganggarkan antara Rp500 juta hingga Rp1,3 juta permeter persegi. Namun, oleh makelar disampaikan ke pemilik lahan hanya Rp75 ribu sampai Rp250 ribu.

Baca Juga :  Pileg 2014 Golkar Gresik Target 10 Kursi

Awalnya pemilik lahan yang rata-rata petani tambak tidak mempersoalkan harga penawaran panitia lokal. Namun, pemilik mendapat informasi tentang komposisi harga tersebut, sehingga perundingan harga mencapai deadlock. Akhirnya, panitia lokal mengadakan pertemuan di RM Cianjur.

“Dalam pertemuan tadi tidak ada yang berani mengungkapkan harga pihak investornya,” terang Syaiful Imam.

Justru, lanjut dia, dalam pertemuan tersebut hanya membicarakan tentang tanggul tambak yang rusak akibat proyek tersebut. Bahkan, pihak investor berjanji untuk mengganti. Hanya, sebelum ada perjanjian pihak investor bakal melakukan peninjauan lokasi melihat tingkat kerusakan.

“Pada intinya, kalau mereka membuka harga kami akan mau. Bahkan, kami siap melakukan deal-deal harga secara terbuka. Sehingga, tidak ada dusta,” tegas Syaiful Imam lagi.

Rencana Kali Mireng yang dibebaskan totalnya 2.500 hektar. Selain pelabuhan akan dijadikan kawasan industri terpadu. Hanya saat ini diklaim bila yang bisa dibebaskan panitia lokal sebanyak 1.500 hektar.

Sebelumnya, Ketua Fraksi PPP DPRD Gresik Khoirul Huda menjelaskan, bila penggunaan lahan disana ada indikasi melanggar aturan. Sehingga, pihaknya meminta Pemkab Gresik untuk mengkaji ulang hal ini. Bahkan, bila perlu membatalkannya.

Baca Juga :  Warga Protes Box-Culvert Kali Mireng

“Saya mendapatkan laporan kalau tanah kas desa yang terkena dampak pembangunan ternyata ditukar dengan tanah yang berada di Kecamatan Dukun,” ujarnya.

Menurutnya, proses tukar guling beberapa lahan ditengarai telah melanggar Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri). Hal ini lantaran tukar guling tanah desa tidak dilakukan dengan tanah yang ada di desa itu juga, melainkan di tempatkan di desa lain. Aturan yang dilanggar adalah Permendagri nomor 4 tahun 2007 tentang pengelolaan tanah desa.

“Dalam aturan ini, seharusnya tanah ganti dari hasil tukar guling harus dari desa itu juga. Tetapi, yang terjadi di lapangan malah tanah kas desa di Manyarejo, Sukomulyo dan Manyar Sidorukun diganti dengan tanah yang lokasinya berada di daerah Dukun,” ujaranya.( sik)

Editor: sutikhon

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mahasiswa Surabaya Tewas dalam Kecelakaan di Driyorejo Gresik, Mobil Elf Diduga Lalai
Estu Winarni Akhirnya Ditemukan Mengambang
Pencarian Hari Kedua Wanita yang Diduga Lompat dari Tambangan Bambe Belum Membuahkan Hasil
Ibu Rumah Tangga di Driyorejo Diduga Bunuh Diri dengan Terjun ke Sungai Kalimas
Ibu Rumah Tangga di Gresik Meninggal Diduga Usai Percobaan Gantung Diri, Keluarga Temukan Kejanggalan
Anggota DPR RI Nila Yani Bagikan Rombong Gratis untuk UMKM Gresik
Forklif Parkir di Jalur Rel, KA Commuter Line Jenggala Hantam Kendaraan di Segoromadu Gresik
Aksi Tak Senonoh Pengendara Motor di Gresik Terekam Kamera, Netizen Geram
Berita ini 7 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 14:43 WIB

Mahasiswa Surabaya Tewas dalam Kecelakaan di Driyorejo Gresik, Mobil Elf Diduga Lalai

Kamis, 17 April 2025 - 14:26 WIB

Estu Winarni Akhirnya Ditemukan Mengambang

Rabu, 16 April 2025 - 21:30 WIB

Pencarian Hari Kedua Wanita yang Diduga Lompat dari Tambangan Bambe Belum Membuahkan Hasil

Selasa, 15 April 2025 - 18:29 WIB

Ibu Rumah Tangga di Driyorejo Diduga Bunuh Diri dengan Terjun ke Sungai Kalimas

Minggu, 13 April 2025 - 21:17 WIB

Ibu Rumah Tangga di Gresik Meninggal Diduga Usai Percobaan Gantung Diri, Keluarga Temukan Kejanggalan

Berita Terbaru