Kabargresik.com – Potensi wisata Kawasan bukit surowiti yang berada di perbukitan Panceng memang tak di ragukan lagi keindahannya, bekas petilasan Sunan Kalijaga itu di gadang-gadang akan menjadi tempat wisata religi serta edukasi.
Perbukitan dengan ketinggian 260 meter di atas permukaan laut yang berada di kawasan Gresik utara itu mulai berbenah untuk menarik investor. Mulai dari perbaikan akses jalan, tersedianya lampu jalan, perluasan anak tangga hingga kebersihan tempat.
Terbukti, menurut data dari pemerintah Desa Surowiti seusai perbaikan akses jalan menuju bukit Surowiti dua tahun ini, wisatawan naik meningkat hingga 120.000 wisatawan per tahun. “Setelah di perbaiki akses jalan dan fasiltitas penunjang, mulai banyak wisatawan” ungkap Muhammad Kholidul Iman, Kepala Desa Surowiti. Rabu (15/02)
Kholidul menambahkan, pihaknya akan mencari investor baru untuk membangun infrastruktur serta fasilitas yang ada untuk pengembangan wisata. “Kami butuh dana banyak untuk membangun Wisata Bukit Surowiti (WBS). Kami membuka investor untuk pengembangan wisata, nantinya akan di gabungkan wisata religi dengan edukasi budaya” lanjut mantan aktivis HMI itu.
Diketahui, wisata bukit surowiti terdapat beberapa petilasan antara lain petilasan Kali Buntung, makam Mpu Supo (adik ipar Sunan Kalijaga), Makam Raden Bagus Mataram, petilasan Tapa Ngeluweng Sunan Kalijaga dan Gua Langseh.
Lebih lanjut kholidul menjelaskan upaya promosi yang dilakukan pihak pemerintah Desa untuk mendatangkan investor dan wisatawan ini sudah dilakukan. “Semoga Dengan event Grebek Surowiti yang kita lakukan dua tahun ini, akan menambah wisatawan dan mendatangkan investor” ungkap alumnus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta itu.
Menurut rencana wisata ini akan menambah beberapa fasilitas penunjang seperti Masjid untuk wisata religi, Surowiti resort, Outbond, Taman baca, Fun bike adventure, Fub trail adventure, Camping ground, Rest area, parkir serta Toko souvenir. Untuk memasuki area Wisata Bukit Surowiti, untuk sementara waktu pemerintah Desa Surowiti mematok karcis yang cukup murah yakni Rp. 2000 dan parkir Rp. 5000 untuk sepeda motor serta Rp. 10.000 untuk mobil. (Akmal/k1).