UISI Adakan Ritual Sidang Senat Untuk Mahasiswa Baru

- Editorial Team

Rabu, 7 September 2016 - 13:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabargresik.comrps20160907_133632_817.jpg – Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) menggelar sidang terbuka Senat dalam rangka upacara penerimaan mahasiswa baru dengan tema ‘Semen Indonesia Siapkan Generasi Unggul Bangsa’, yang berlangsung di Wisma Ahmad Yani, Rabu (7/9/2016).

 

Rektor UISI Prof. Herman Sasongko, mengucapkan selamat datang untuk mahasiswa baru yang mantab memilih Universitas berbasis korporasi ini, dalam proses pembelajarannya UISI menggunakan cara penggabungan teori dengan praktek secara langsung.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

“Di UISI, kami menerapkan Laboratory Based Education (LBE) sesungguhnya. Para mahasiswa punya kesempatan melakukan penelitian dan magang kerja di semua perusahaan di lingkungan Semen Indonesia Group sebagai live laboratory,” kata Herman, saat sambutan.

 

UISI sendiri lahir bukan tidak mempunyai tujuan, garis besar dari visinya ialah mencetak lulusan berskala internasional sehingga menghasilkan generasi unggul dan dapat berkontribusi secara real terhadap masyarakat.

Baca Juga :  Mahasiswa Harus Banyak Praktik Langsung

 

Sementara, menurut Ir. Rizkan Chandra, selaku Senat UISI menekankan kepada mahasiswa baru untuk membangun karakter terlebih dahulu agar dapat membentuk bangsa yang tangguh, kompetitif, berakhlak mulia dan bermoral. Ia juga mengatakan karakter lebih penting daripada kompetensi.

 

“Yang membedakan negara kita dengan negara lain adalah manusianya. Yang membedakan manusia satu dengan manusia lain adalah karakternya. Jadi penting untuk adik-adik, sepintar apapun orang tanpa memiliki karakter yang bagus orang tersebut tidak ada nilainya,” jelas Rizkan Chandra, yang juga menjabat sebagai Direktur Utama  PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk.

Baca Juga :  Ini Cara Hikmat SMK Muda Peringati Hari Pahlawan

 

Selain itu, Ia juga menjelaskan dan menguraikan dari 18 pembagian karakter yang Ia rangkum menjadi 3 teori karakter terpenting untuk bekal mahasiswa baru kedapan.

 

“Saya bekali 3 karakter penting untuk kalian bawa pulang, yang pertama pada saat tidak ada orang dan ada barang anggap seakan ada orang yang selalu melihat tingkah laku kita. Kedua kita cinta tanah air dan berbuat bagi rakyat indonesia. Dan yang terakhir terapkan cara berpikir kita mega, makro dan mikro,” pungkasnya.

 

Acara pengukuhan mahasiswa baru UISI angkatan kedua tersebut diikuti 527 mahasiswa baru dari sepuluh departemen dan juga jajaran direksi PT. Semen Indonesia yang sekaligus menjabat sebagai dewan Senat UISI. (Yudi/k1)

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wabah Gondongan Serang MI Alkarimi Gresik, Puskesmas Mentaras Lakukan Pemeriksaan
Khuluqul Adlim Resmi Dilantik Sebagai Kepala SMK Alkarimi Periode 2025-2030
Cargill Gandeng Remaja Putri Gresik untuk Cegah Stunting melalui Program “Youth Speak Up”
Kisah Inspiratif di Balik Wisuda UMG: Satpam Kampus Raih Gelar Sarjana dengan IPK 3,65
Seminar Pendidikan PC PERGUNU Gresik: Tingkatkan Kualitas Guru dengan Deep Learning
Peserta Porseni MI Kecamatan Dukun Tahun 2025 Capai Ratusan Orang, Gelar Sosialisasi dan Rakor di MI Tarbiyatus Shibyan
MUI Jatim Minta Pemda dan Aparat Tegas Cegah Maksiat Selama Ramadan
MI Alkarimi Tebuwung Pertahankan Gelar Juara Umum di Maskumambang Scout Competition 2025
Berita ini 4 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 00:54 WIB

Wabah Gondongan Serang MI Alkarimi Gresik, Puskesmas Mentaras Lakukan Pemeriksaan

Selasa, 25 Februari 2025 - 12:04 WIB

Khuluqul Adlim Resmi Dilantik Sebagai Kepala SMK Alkarimi Periode 2025-2030

Senin, 24 Februari 2025 - 16:59 WIB

Cargill Gandeng Remaja Putri Gresik untuk Cegah Stunting melalui Program “Youth Speak Up”

Rabu, 19 Februari 2025 - 06:00 WIB

Kisah Inspiratif di Balik Wisuda UMG: Satpam Kampus Raih Gelar Sarjana dengan IPK 3,65

Sabtu, 15 Februari 2025 - 17:33 WIB

Seminar Pendidikan PC PERGUNU Gresik: Tingkatkan Kualitas Guru dengan Deep Learning

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Siswa SD Almadany Antusias Ikuti “Tanaman”, Berbagi Takjil Antar Teman

Selasa, 11 Mar 2025 - 18:19 WIB