Skrining Kesehatan Siswi Kelas 1 di SD Muhammadiyah 2 Dukun: Cek Gigi hingga Mata

- Editorial Team

Kamis, 12 September 2024 - 22:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Girimu.com Puskesmas Dukun mengadakan skrining kesehatan bagi siswi kelas 1 di SD Muhammadiyah 2 Dukun pada 11 September 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kesehatan anak melalui pemeriksaan gigi, mata, telinga, dan kulit, bekerja sama dengan dokter muda dari Universitas Airlangga.

Skrining kesehatan yang dilaksanakan oleh Puskesmas Dukun di beberapa sekolah di Kecamatan Dukun, termasuk SD Muhammadiyah 2 Dukun, diadakan pada 11 September 2024. Kegiatan ini menyasar siswi baru kelas 1 SD dengan tujuan untuk memantau dan mengevaluasi kesehatan mereka.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Serangkaian pemeriksaan dilakukan, seperti cek gigi, mata, telinga, dan kulit. Pemeriksaan ini dilakukan oleh tim dari Puskesmas Dukun bekerja sama dengan dokter muda Universitas Airlangga. Skrining kesehatan ini rutin diadakan setiap tahun di setiap sekolah sebagai upaya preventif dan promotif dalam menjaga kesehatan anak-anak.

Baca Juga :  Haedar Nashir Kembali Masuk dalam 500 Muslim Berpengaruh Dunia 2025

Jika ditemukan keluhan pada hasil pemeriksaan, siswi akan diberikan surat rujukan. Misalnya, jika terdapat masalah pada gigi, rujukan diberikan ke poli gigi, sementara untuk keluhan pada mata, siswi dirujuk ke poli umum. Dengan demikian, tindak lanjut dan penanganan lebih lanjut dapat diberikan oleh Puskesmas.

“Alhamdulillah acara berjalan lancar, adik-adiknya kooperatif dan pihak sekolah juga kooperatif. PHBS di SD Muhammadiyah 2 Dukun bersih, anak-anak senang bisa melihat kondisi telinga lewat alat khusus yang hasilnya bisa ditampilkan di hp,” ujar Widiya, koordinator promosi kesehatan Puskesmas Dukun.

Baca Juga :  Kisah Cinta Sartre dan Beauvoir

Diharapkan, melalui skrining ini, siswa-siswi dapat lebih menjaga kesehatan, terutama gigi, telinga, dan pola makan. Pola hidup sehat, terutama dalam menjaga kesehatan mata dari paparan radiasi HP dan TV, serta asupan makanan kaya vitamin A, sangat penting untuk mencegah kerusakan mata di masa depan.

Kontributor: Febri Fitriani

sumber berita dari girimu.com

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Peringatan Isra Miraj di Spemia: Bangun Mental Tangguh ala Generasi Z”
Ustadz Abdul Basith: “Kesalehan Bukan untuk Merendahkan Orang Lain”
Siswa MIAS Bungah Jadi “Guru Kecil”, Kenalkan Sains dan Kreativitas pada Anak TK
SD Muhammadiyah 1 Wringinanom Gelar Pawai Odong-Odong Peringati Isra’ Mi’raj 1446 H
SPEMUPAT Jalin Silahturahmi melalui Darlingku
SD Muhammadiyah 1 Wringinanom Gelar Pawai Odong-Odong Peringati Isra’ Mi’raj 1446 H
Bersamaan, Kepala dan Waka SD Almadany Raih Gelar Magister
Siswa MI ASSA’ADAH MIAS Bungah Antusias Kenali UMKM Lewat Kegiatan P5RA
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 10:41 WIB

Peringatan Isra Miraj di Spemia: Bangun Mental Tangguh ala Generasi Z”

Selasa, 4 Februari 2025 - 01:40 WIB

Ustadz Abdul Basith: “Kesalehan Bukan untuk Merendahkan Orang Lain”

Senin, 3 Februari 2025 - 16:39 WIB

Siswa MIAS Bungah Jadi “Guru Kecil”, Kenalkan Sains dan Kreativitas pada Anak TK

Senin, 3 Februari 2025 - 07:38 WIB

SD Muhammadiyah 1 Wringinanom Gelar Pawai Odong-Odong Peringati Isra’ Mi’raj 1446 H

Minggu, 2 Februari 2025 - 22:37 WIB

SPEMUPAT Jalin Silahturahmi melalui Darlingku

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Peringatan Isra Miraj di Spemia: Bangun Mental Tangguh ala Generasi Z”

Selasa, 4 Feb 2025 - 10:41 WIB

BISNIS

EXAMPLEARTICLE

Selasa, 4 Feb 2025 - 06:52 WIB

Muhammadiyah Gresik

Ustadz Abdul Basith: “Kesalehan Bukan untuk Merendahkan Orang Lain”

Selasa, 4 Feb 2025 - 01:40 WIB