Ramadan On The Road, SD Muhammadiyah Benjeng Berbagi Takjil untuk Sesama

- Editorial Team

Kamis, 20 Maret 2025 - 00:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

banner 468x60

GIRIMU.COM — SD Muhammadiyah Benjeng, Gresik kembali menggelar kegiatan rutin berbagi takjil dalam rangka menyambut keberkahan bulan Suci Ramadan. Kegiatan yang sudah berlangsung untuk ketiga kalinya ini diikuti oleh siswa kelas 3 dan 4 pada Rabu (19/3/2025).

Sejak awal kegiatan, antusiasme siswa terlihat jelas saat mereka semangat membungkus dan membagikan takjil kepada para pengendara yang melintas di jalan depan sekolah. Meski hujan rintik-rintik menyertai, semangat berbagi tetap membara.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kepala SD Muhammadiyah Benjeng, Roudotul Jannah, SPd, mengapresiasi semangat para siswa, wali murid, dan guru dalam menyukseskan kegiatan ini.

Baca Juga :  Perkemahan Hizbul Wathon MI Muhammadiyah 5 Cangaan: Melatih Kemandirian dan Kekompakan Siswa

“Kegiatan ini bertujuan untuk merajut kebersamaan antara siswa, guru, wali murid, dan masyarakat sekitar. Semoga acara ini membawa keberkahan bagi semua,” ujarnya.

Koordinator Kegiatan, Mufid, SPd, menegaskan, bahwa berbagi takjil di bulan Ramadan merupakan momen yang penuh berkah.

“Kegiatan ini menjadi kesempatan bagi kita untuk memberikan manfaat bagi sesama, terutama bagi pengguna jalan yang tidak sempat berbuka di rumah,” katanya.

Ainayyah Fathiyatur Rahmah, salah satu siswa yang turut berpartisipasi, mengungkapkan rasa bahagianya.

Alhamdulillah, tahun ini saya bisa ikut lagi dalam kegiatan berbagi takjil. Saya senang sekali, apalagi orang yang menerima juga terlihat bahagia,” tuturnya.

Baca Juga :  Siswa SD Almadany Antusias Ikuti "Tanaman", Berbagi Takjil Antar Teman

Sementara Ketua Pelaksana, Ahmad Taufiq, SPd, menambahkan, kegiatan ini tidak hanya menjadi bentuk rasa syukur kepada Allah SWT, tetapi juga sebagai upaya memperkenalkan SD Muhammadiyah Benjeng kepada masyarakat. Dengan kegiatan ini, SD Muhammadiyah Benjeng menutup serangkaian acara Ramadhan On The Road 1446 H dengan penuh kebersamaan dan semangat berbagi. (*)

Kontributor: Nadiyah Syifa Adeliyah


Post Views: 1

sumber berita dari girimu.com

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Imunisasi HPV di Spemutu Gresik: Upaya Lindungi Siswi dari Ancaman Kanker Serviks
PCM Balongpanggang Semangat Majukan Sekolah Lewat Media
Minecraft Hour of Code Voyage Aquatic Menjadi Proyek Ujian Praktik Informatika di Spemutu
Jelang 100 Hari Nawakarsa, Pemkab Gresik Fokus Layanan Publik hingga Penguatan Ekonomi Kerakyatan
Kader IPM Spemutu Gresik Raih Prestasi Lomba Tahfidz
Majelis Dikdasmen PNF PDM Gresik Berikan ToT Guru Pembina Olimpiade MIPA
PAUD Aisyiyah Balongpanggang Gelar Halalbihalal, Ajarkan Anak Makna Silaturahmi
Tari Sekar Giri Pukau Undangan Halal Bihalal Perguruan Muhammadiyah Gresik
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 20:08 WIB

PCM Balongpanggang Semangat Majukan Sekolah Lewat Media

Rabu, 16 April 2025 - 11:07 WIB

Minecraft Hour of Code Voyage Aquatic Menjadi Proyek Ujian Praktik Informatika di Spemutu

Rabu, 16 April 2025 - 02:06 WIB

Jelang 100 Hari Nawakarsa, Pemkab Gresik Fokus Layanan Publik hingga Penguatan Ekonomi Kerakyatan

Selasa, 15 April 2025 - 08:04 WIB

Kader IPM Spemutu Gresik Raih Prestasi Lomba Tahfidz

Minggu, 13 April 2025 - 20:00 WIB

Majelis Dikdasmen PNF PDM Gresik Berikan ToT Guru Pembina Olimpiade MIPA

Berita Terbaru