kabargresik_ Persegres Gresik United akhirnya mampu menahan imbang Arema Cronous dengan skor 0-0 pada lanjutan Indonesia Super League (ISL), di Stadion Petrokimia Gresik, Kamis (5/6).
pertandingan laga kandang bagi Persegres Gresik United ini sejak awal bermain menyerang, namun pertahanan Arema Cronous juga lebih kuat.
Peluang Arema Cronous untuk mendapatkan gol pada menit ke 6 melalui Christian Gonzales. Sayangnya, sundulan striker timnas itu melenceng.
Menit ke 17 giliran Persegres Gresik United lewatsundulan Pedro Javier sayangnya melenceng di sisi kanan kiper Arema Cronous, Kurnia Mega. stamina kedua klub menurun pada menit ke 25, permainan lamban diperlihatkan kedua tim.
Arema Cronous kembali memperoleh peluang menit ke 35. Lagi-lagi sundulan Christian Gonzales melenceng tipis di sisi kanan kiper Persegres yang dikawal Aji Saka.
Memasuki menit ke 36, Persegres memperoleh peluang emas lewat tendangan bebas yang dilakukan Shohei Matsunaga namun masih ditepis kiper Kurnia Mega.
Menit ke 40, gelandang Arema Cronous nyaris membuahkan gol. Saat gelandang I Gede Sukadan melesakkan tendangan keras namun masih tepat ditangkap kiper Aji Saka. Menjelang babak pertama berakhir, tepatnya menit ke 45. Gelandang Arema Cronous Gustavo Lopez juga masih melenceng.
Skor sementara antara Persegres kontra Arema Cronous masih imbang 0-0 hingga turun minum.
Pada babak kedua Arema frontal menyerang ke pertahanan Persegres. kedua tim tidak terlihat kehabisan tenaga, mampu memberikan tontonan total sepak bola. Pasalnya hingga menit ke-75, kedua tim masih jual beli serangan. Pemain anyar Peesegres Aang Suparman patut diacungi jempol, bermain taktis dan mampu mengawal pertahanan Persegres dengan baik. Pertandingan sore ini berjalan dengan intensitas tinggi, terbukti dua kartu kuning diperoleh pemain Persegres Lan Bastian menit ke- 59 dan Aang Suparman menit ke- 71.
Menanggapi hal ini pelatih Arema Cronous, Suharno menuturkan timnya sengaja bermain slow melihat permainan lawan dulu. Maksudnya, lawan agar biar keluar dulu baru counter atttack.
“Apapun hasilnya skor 0-0 cukup bagus karena kita bermain diluar kandang,” ujarnya.
Sementara itu, pelatih Persegres Alfredo Angel Vera mengatakan, hasil yang bagus karena lawan yang dihadapi Arema Cronous tim papan atas.
“Saya salut dengan semangat tempur pemain karena mampu mengimbangi Arema Cronous,” tandasnya. (tik)