Nama Sambari kecil Hanya Sambari

- Editorial Team

Senin, 25 Juni 2012 - 07:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Gresik, Dr. Sambari Halim Radianto kembali bereuni bersama teman – teman masa kecilnya di SD Negeri Sidomoro I Gresik saat resepsi kelulusan dan melepas 84 siswa, Senin (25/6) di Wahana Ekspresi Poesponegoro (WEP).

 Hal-hal unik diceritakan Bupati tentang mantan guru-guru dan masa lalunya saat sekolah di SD Negeri Sidomoro I Gresik. “saya masih ingat betul guru saya yang paling ‘killer’. Namanya Pak Muryadi Almarhum. Ya karena Pak Muryadi yang kereng (jawa) saya bisa menjadi seperti seperti ini” katanya mengenang.

Dengan adanya Pak Muryadi dan kawan-kawan yang saat ini sebagian besar sudah Almarhum ini banyak alumni SDN Sidomoro yang menjadi orang penting. “selain saya yang menjadi Bupati masih ada lagi beberapa orang penting negeri ini yang alumni SDN Sidomoro I.”Prof. Pipit Guru besar Universitas Mulawarman, Prop. Helmy Guru besar Universitas Airlangga.

Bahkan beberapa orang lagi ada yang menjadi pemimpin, baik ditingkat Kabupaten maupun Nasional”. Kata Sambari didepan para undangan yang terdiri dari rekan-rekan alumni SDN Sidomoro yang 25 orang diantaranya teman sekolah Bupati serta para orang tua wali murid lulusan 2012 SDN Sidomoro I Gresik.
Banyak hal-hal unik yang disampaikan Bupati saat menjadi siswa SDN Sidomoro I Gresik pada tahun 1968 dahulu.

Diantaranya terkait perubahan namanya. Dulu saat saya masuk nama saya hanya Sambari. Namun setelah beberapa saat ada tambahannya Sambari Halim Radianto. Demikian juga teman-temannya dulu, ada yang berubah menjadi nama Emy, padahal dulu saya tidak punya teman yang bernama Emy, katanya sambil senyum-senyum. Mendapat tanggapan demikian teman Bupati yang dimaksud hanya tersenyum malu. Dia tahu yang disampaikan Bupati itu ditujukan untuknya.

Baca Juga :  Pesta Lampion Ala Armapala

Tentang Pelepasan siswa yang dibarengi dengan Reuni kecil ini, Ketua Komite SD Negeri Sidomoro I Gresik, Heru Purnomo mengatakan. Memang sengaja menghadirkan Bupati Gresik pada resepsi pelepasan kali ini. Semata untuk memberikan motivasi dan semangat kepada para lulusan. Menurut Heru, jumlah lulusan pada angkatan tahun 2012 ini sebanyak 100% yaitu 84 orang.

Diantara lulusan yang ada 1 diantaranya adalah lulusan terbaik peringkat 5 Kabupaten Gresik yaitu Maria Jovita dengan nilai 29,55. Selain itu ada 29 lulusan yang salah satu mata pelajarannya mendapat nilai sempurna yaitu nilai 10 pada ujian Nasional tahun 2012 ini. (sdm/tik)
Cendana Media Solusi.

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dua Korban Tenggelam di Waduk Gedangkulut Gresik Ditemukan Meninggal
MI Alkarimi Tebuwung Pertahankan Gelar Juara Umum di Maskumambang Scout Competition 2025
Korban Tenggelam di Waduk Gedangkulut Ditemukan Meninggal, Satu Anak Masih Dicari
Semarak Masics X MA Alkarimi: Ajang Religius dan Olimpiade Mapel Gresik-Lamongan
PWGM dan Pemkab Gresik Bahas Pendidikan Anak PMI di Kuala Lumpur
Puncak Harlah NU Ke-102 MWCNU Dukun: Penguatan Ekonomi dan Jam’iyyah NU
Bus Tabrak Pengendara Motor di Duduksampeyan, Satu Korban Meninggal Dunia
SMK Nurul Hidayah Gresik Luncurkan Sanggar Teater Al-Kaf, Angkat Seni Berbasis Nilai Keislaman
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 2 Februari 2025 - 13:47 WIB

Dua Korban Tenggelam di Waduk Gedangkulut Gresik Ditemukan Meninggal

Minggu, 2 Februari 2025 - 07:30 WIB

MI Alkarimi Tebuwung Pertahankan Gelar Juara Umum di Maskumambang Scout Competition 2025

Minggu, 2 Februari 2025 - 07:18 WIB

Korban Tenggelam di Waduk Gedangkulut Ditemukan Meninggal, Satu Anak Masih Dicari

Rabu, 29 Januari 2025 - 12:28 WIB

Semarak Masics X MA Alkarimi: Ajang Religius dan Olimpiade Mapel Gresik-Lamongan

Senin, 27 Januari 2025 - 17:41 WIB

PWGM dan Pemkab Gresik Bahas Pendidikan Anak PMI di Kuala Lumpur

Berita Terbaru

Muhammadiyah Gresik

Peringatan Isra Miraj di Spemia: Bangun Mental Tangguh ala Generasi Z”

Selasa, 4 Feb 2025 - 10:41 WIB

BISNIS

EXAMPLEARTICLE

Selasa, 4 Feb 2025 - 06:52 WIB

Muhammadiyah Gresik

Ustadz Abdul Basith: “Kesalehan Bukan untuk Merendahkan Orang Lain”

Selasa, 4 Feb 2025 - 01:40 WIB