Kabargresik.com – Tak seperti biasanya, jelang masuknya tahun ajaran baru jasa perbaikan sepatu kebanjiran order. Bahkan dalam sehari, jasa perbaikan sepatu mendapat orderan perbaikan sebanyak 30 pasang sepatu.
Seperti yang dikatakan Abdul Kholik (27) salah satu jasa perbaikan sepatu yang beroperasi di Jalan Basuki Rahmat Gresik itu mengaku kebanjiran order. Sebab kita dia, ramainya peminat jasa perbaikan sepatu karena jelang masuknya tahun ajaran baru.
“Biasanya sehari cuma dapat order 20 pasang sepatu. Kini jelang tahun ajaran baru sehari mendapat order hingga 30 pasang sehari” katanya. Rabu (12/07/2017)
Kholik menambahkan, ramainya peminat jasa perbaikan sepatu itu karena beberapa orang tua dan siswa lebih memilih memperbaiki sepatu daripada membeli baru.
“memang orang tua atau siswa lebih memilih memperbaiki sepatu yang lama sehingga tidak perlu membeli. Karena dengan harga 10 ribu, sepatu rusak bisa kembali bagus” sambungnya.
Ahmad Ramadhani Ghufron (15) salah satu siswa yang memperbaiki sepatu di jasa perbaikan itu mengaku lebih memilih memperbaiki sepatu daripada membeli baru. Sebab menurutnya, sepatu yang dibeli dua tahun silam itu masih layak dipakai dan menghemat pengeluaran.
“Lemnya lepas jadi perlu di jahit, sayang kalau di buang, masih bagus, lebih hemat daripada beli sepatu baru, mahal berkisar ratusan ribu, sedangkan ini cuma10 ribu” ungkapnya. (Akmal/k1)