Banjir di Kabupaten Gresik belum selesai. Luapan Sungai Bengawan Solo rendam 3 Kecamatan di Gresik Utara. Sementara itu, Di Gresik Selatan, Luapan Kali Lamong sebabkan 3 Kecamatan terdampak banjir.
Terbaru, Kecamatan Menganti tepatnya di Perumahan Omah Indah Menganti dan sekitar Dusun Talun. Lalu Kecamatan Balongpanggang yang kembali terendam banjir yang merendam 5 Desa dan Kecamatan Cerme dengan 2 Desa yang masih terendam banjir.
Karena banjir ini membuat Ribuan Rumah, Fasum, Masjid, dan persawahan terendam oleh banjir di Kabupaten Gresik.
Berdasarkan data
BANJIR LUAPAN KALI LAMONG :
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
KECAMATAN CERME :
1. Desa Morowudi :
– Jalan Raya Morowudi tergenang ± 10-30cm, sepanjang 400 M
– Jalan lingkungan Dusun Ngepungsari tergenang ± 10-20 cm, sepanjang 200 M
– Jalan lingkungan Dusun Morowudi Wetan tergenang ± 5-10 cm, sepanjang 70 M
– Jalan lingkungan Dusun Ngebret tergenang ± 10-20 cm, sepanjang 200 M
– Rumah tergenang 20 rumah, ketinggian 5-10 cm
– Sawah ± 50 Ha
– Tambak ± 50 Ha
– Ketinggian genangan ada penurunan
2. Desa Pandu :
– Jalan Desa tergenang 10 – 35 cm sepanjang 70 M
– 25 Ha Tambak tergenang
– Makam Desa Pandu tergenang 120 cm
Ketinggian Banjir di Kecamatan Cerme masih mengalami penurunan perlahan.
KECAMATAN BALONGPANGGANG
1. Desa Dapet :
– Rumah tergenang : 40
– Jalan Lingkungan tergenang : 600 M
– JPD tergenang : 300 M
– Sawah : 25 Ha
– Tinggi genangan 30 – 100 cm
2. Desa Sekarputih :
– Rumah tergenang – 235 rumah
– Jalan lingkungan ; 1000 M
– JPD : 500 M
– Sawah : 25 Ha
– Tinggi genangan 40 – 80 cm
3. Desa Wotansari :
– Rumah tergenang : 232
– Jalan Lingkungan tergenang : 2000 M
– JPD tergenang : 800 M
– Sawah : 40 Ha
– Tinggi genangan 30 – 100cm
4. Desa Banjaragung :
– Rumah tergenang : 225
– Jalan Lingkungan tergenang : 1600 M
– JPD tergenang : 600 M
– Sawah : 50 Ha
– Tinggi genangan 30 – 50 cm
5. Desa Karangsemanding :
– Rumah tergenang : 165
– Jalan Lingkungan : 500 m
– JPD : 300 m
– Sawah : 55 Ha
– Tinggi genangan 20 – 80 cm
KECAMATAN DUKUN :
1. Desa Madumulyorejo
– 8 rumah tegenang 10 – 20 cm
– Jalan Lingkungan tergenang 10 – 25 cm, sepanjang 100 M
2. Desa Jrebeng :
– 7 rumah tergenang 5 – 20 cm
– Jalan Lingkungan tergenang 10 – 20 cm, sepanjang 100 M
KECAMATAN MANYAR :
1. Desa Sembayat :
– 3 rumah di bantaran sungai tergenang 20 – 30 cm
– Jalan lingkungan tergenang 5 – 10 cm, warga membuat tanggul penahan air di jalan lingkungan.
Penulis : Daniel Andayawan
Editor : Tiko