, Pemdes Kertosono, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik, inovatif berhasil memanfaatkan Tanah Kas Desa (TKD) menjadi Kampung Produktif Ternak Kambing.
Menurut Kades Kertosono Muhammad Zahir Sa’dan, ikhtiar tersebut dilakukan agar keberadaan TKD semakin memberikan manfaat untuk masyarakat. Untuk itu, pemdes bekerja sama dengan Baznas Kabupaten Gresik melahirkan Program Gresik Berdaya dengan menciptakan Kampung Produktif Ternak Kambing.
“Alhamdulillah, kini puluhan warga desa yang tergabung dalam Kelompok Berkah Farm kita dongkrak kesejahteraannya untuk mengelola Kampung Produktif Ternak Kambing. Semoga berkah dan bermanfaat untuk masyarakat,” ungkap Kades Kertosono yang pernah menjadi santrinya Prof. Dr. KH. Abdul Ghofur, Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat, Paciran Lamongan, Rabu (17/5/2023).
Sementara Ahmad Effendi, Kasipem (Kepala Seksi Pembangunan) Pemdes Kertosono Sidayu yang mengantar penulis mengunjungi Kampung Produktif Ternak Kambing menambahkan, pihaknya akan lebih bekerja keras lagi untuk menggarap potensi ternak kambing ini, agar lebih bisa berbuat banyak mendongkrak kesejahteraan masyarakat.
Untuk itu, lanjut Cak Pendik sapaan akrabnya, Pemdes Kertosono akan menjalin sinergitas tidak hanya dengan Baznas Kabupaten Gresik, namun juga dengan Baznas Pusat, serta Laznas lainnya seperti Sahabat Sejuk Nurul Hayat dan Yayasan Dana Sosial Al Falah (YDSF) Kabupaten Gresik.
“Kami optimis, dengan sinergitas ini, jumlah kambing yang saat ini sekitar 300 ekor bisa semakin bertambah dan manfaatnya bakal semakin dirasakan masyarakat. Semoga Allah meridhoi ikhtiar kami,” ucap Cak Pendik yang juga aktif di Ansor-Banser.
Ditambahkan Cak Pendik, mumpung diliput media, “Monggo yang butuh kambing qurban, aqiqah atau hajatan, hubungi kami, dijamin tidak mengecewakan. Gratis tanya-tanya atau bisa pantau langsung ke Kampung Produktif Ternak Kambing, Desa Kertosono Sidayu, free ngopi tipis-tipis,” ujar santrinya Mbah Yai Ghofur Sunan Drajat setengah promosi. (Tik)