Politikus asal kecamatan Dukun Gresik,Effendi Choirie dicopot dari posisi Ketua Fraksi Kebangkitan Bangsa (F-KB)DPR RI. Pencopotan ini dinilai merupakan upaya dari Muhaimin Iskandar untuk meminimalisir kader-kader PKB yang ada kaitannya dengan Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.
Menurut pengamat politik dari Universitas Jayabaya Umar S Bakry, biar bagaimanapun, Effendi Choirie (Gus Choi) masih dicap sebagai bagian dari Gus Dur. “Apalagi, Gus Choi kan ketua panitia MLB PKB Parung yang digelar kubu Gus Dur. Cak Imin belum bisa tidur nyenyak kalau elemen Gus Dur belum dibereskan,” ujar Umar
Ditambahkan Umar, karena fraksi merupakan kepanjangan tangan partai di parlemen, maka setiap anggota fraksi harus tunduk kepada keputusan apa pun yang dibuat partainya masing-masing.
“Ini bukan hanya bagian dari aturan, tetapi juga etika politik yang harus diindahkan. Walaupun tindakan yang dilakukan Gus Choi merupakan bagian dari perjuangan idealisme, tetap saja salah dipandang salah dari sudut organisasi,” tegas Umar.
Seperti diketahui, DPP PKB kemarin mencopot Gus Choi dari posisi Ketua F-KB DPR RI karena dianggap berseberangan dengan keputusan yang diambil DPP. Gus Choi memang mendukung hak angket daftar pemilih tetap (DPT). Padahal, DPP PKB sudah memutuskan berkoalisi dengan Partai Demokrat.(wartaone)