Fatayat NU Gresik Gelar Khatmil Qur’an Bil Ghoib, Bentuk Syiar dan Pembentukan Ikatan Hafidzah

- Editorial Team

Sabtu, 8 Maret 2025 - 22:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pimpinan Cabang Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Gresik menggelar Khatmil Qur’an Bil Ghoib dalam rangka menyemarakkan Ramadhan 1446 H sekaligus menandai terbentuknya Ikatan Hafidzah Fatayat (IHF) Cabang Gresik. Kegiatan ini diikuti oleh 16 majelis PAC Fatayat NU se-Kabupaten Gresik dan dilaksanakan secara serentak melalui Zoom Meeting, Jumat (7/3/2025), pukul 08.00–10.00 WIB.

Ketua Pimpinan Cabang Fatayat NU Gresik, Masruroh, menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan ini dengan lancar.

Baca Juga :  Gresik Bakal Jadi Tuan Rumah Perhelatan Akbar Tabarrukan dan Konsolidasi Nasional

“Alhamdulillah, momentum Ramadhan ini menjadi awal yang baik bagi Khatmil Qur’an Bil Ghoib Fatayat NU Gresik. Kesuksesan acara ini tidak terlepas dari partisipasi aktif serta semangat para hafidzah Sahabat Fatayat,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Masruroh juga mengapresiasi peran Nilna Fadhilah, selaku penanggung jawab bidang Pendidikan dan Dakwah PC Fatayat NU Gresik, dalam mengoordinasikan acara sehingga berjalan sukses dan semarak, meskipun dilaksanakan secara daring.

Baca Juga :  Fatayat NU Dukun Waspadai Penularan HIV Dari Suami

“Selain menjadi ajang silaturahmi antar pengurus dan anggota Fatayat NU Gresik, kegiatan ini juga merupakan bentuk ikhtiar dalam menjaga, menyebarluaskan, serta membumikan Al-Qur’an di tengah masyarakat,” tambahnya.

Dengan terbentuknya Ikatan Hafidzah Fatayat (IHF), diharapkan program ini dapat terus berkembang hingga ke tingkat cabang dan anak cabang, sehingga semakin memberi manfaat dan keberkahan bagi Fatayat NU Kabupaten Gresik.

Penulis : M Syafik

Editor : Tiko

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Silaturrahmi dan Halal Bihalal SMA A Wahid Hasyim Angkatan 92 di Villa Zamrud Tretes
GP Ansor Gresik Anugerahkan Penghargaan kepada Banser Sepuh di Peringatan Harlah ke-91
Haul ke-4 KH Nadib, Kiai Ekonomi MWCNU Dukun, Dihadiri Ratusan Jamaah
Peringati Hari Kartini dan Hari Bumi, MI Alkarimi Tebuwung Gelar Kirab dan Tanam Pohon Matoa
Latgab Banser Sidayu Semarakkan Harlah ke-91 GP Ansor: Perkuat Ilmu dan Komando
MA Alkarimi Gresik Gelar Pelatihan K3 Dasar untuk Siswa Kelas Akhir
Klinik Annahdlah Dukun Gelar Pemeriksaan Rutin Prolanis dan Pap Smear
IKAPETE Gresik Sebut Alumni sebagai “Santri Non Aktif”, Siap Kembali Mengaji di Tebuireng
Berita ini 23 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 22:57 WIB

GP Ansor Gresik Anugerahkan Penghargaan kepada Banser Sepuh di Peringatan Harlah ke-91

Kamis, 24 April 2025 - 17:15 WIB

Haul ke-4 KH Nadib, Kiai Ekonomi MWCNU Dukun, Dihadiri Ratusan Jamaah

Selasa, 22 April 2025 - 15:57 WIB

Peringati Hari Kartini dan Hari Bumi, MI Alkarimi Tebuwung Gelar Kirab dan Tanam Pohon Matoa

Jumat, 18 April 2025 - 18:08 WIB

Latgab Banser Sidayu Semarakkan Harlah ke-91 GP Ansor: Perkuat Ilmu dan Komando

Kamis, 17 April 2025 - 15:28 WIB

MA Alkarimi Gresik Gelar Pelatihan K3 Dasar untuk Siswa Kelas Akhir

Berita Terbaru

Kriminal

Alfamart Desa Metatu Dibobol Karyawan Sendiri

Senin, 28 Apr 2025 - 14:06 WIB