Kabargresik.com – PT Petrokimia Gresik menggelar Pagelaran pencak silat tradisional, Selasa (12/9). Pagelaran tahunan ini diadakan dalam rangka hari ulang tahun (HUT) Petrokimia Gresik Ke 45 dan HUT RI ke 72.
34 perguruan silat di wilayah Ring 1, Gresik, Manyar dan Kebomas ikut berpartisipasi dalam acara tersebut.
Beberapa perguruan silat yang hadir diantaranya Perisai diri, Langkas silat, kroman.Parianom, lumpur, Pamor, Panca setia, Meduran, Srigunting, Pendawa, Jadi utama, Nurul Khasanah Roomo, Ular berbisa Sidomukti Manyar, Tapak Suci, Lingkaran berduri Manyar. Bongkar 12 Lumpur. Dll.
Manager Humas PT Petrokimia Gresik M Ihwan saat dikonfirmasi mengatakan pageparan silat ini sebagai upaya melestarikan budaya bangsa.
“Kita adakan tiap tahun sebagai upaya pelestarian budaya luhur bangsa ini, dan kami usahakan selalu memberikan yang terbaik,” ujar Ihhwan kepada kabargresik.com.
Dalam pagelaran silat setiap perguruan diberikan waktu lima menit untuk menampilkan jurus, jurusnya.
Selain jurus tunggal, tanding ganda dan tak lupa macanan. PT Petrokimia Gresik mempunyai binaan khusus pencak macan di Lumpur Gresik.
Selain tangan kosong, beberapa perguruan silat juga memperagakan tenaga dalam, bahkan beberapa pesilat ada yang kesurupan. (Tik)