DUKUN | NUGres – Pasca melangsungkan ngaji kitab Adab al-Mar’ah ila Ahliha tiap pagi di bulan suci Ramadhan, kader Fatayat NU Ranting Lowayu kembali menggelar kegiatan lainnya yaitu berbagi takjil.
Kepada NUGres, Ketua Pimpinan Ranting Fatayat NU Lowayu, Hj Nazilah menyampaikan, usai menghimpun makanan dan minuman secara mandiri dari kader Fatayat NU Ranting Lowayu, kemudian membagi paket takjil kepada warga desa setempat.
Adapun bagi-bagi takjil diselenggarakan di depan Rumah Sehati Jl Banyu Biru Desa Lowayu, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik.
“Pada bulan ini Allah melipatgandakan segala bentuk amal kebaikan hambanya. Kita sering menyebut bulan ini dengan sebutan Ramadhan Karim,” jelas sahabat Zila, Selasa (26/3/2024).
Ia pun menyampaikan sabda Rasulullah tentang keistimewaan bulan Ramadhan yang selalu dirindukan dan diharapkan kehadirannya, memicu spirit kader Fatayat NU Ranting Lowayu meraup berkah Ramadhan sebanyak-banyaknya.
“Dengan mengusung tema; Indahnya Kata dalam Irama, Indahnya Ramadhan Meraih Surga–semoga sedikit derma berbagi kepada sesama disertai dirdho Allah Swt,” ungkapnya.
“Sehingga dapat menjadi wasilah kelak sahabat Fatayat Ranting Lowayu dan semua unsur yang terlibat dalam kegiatan ini berbondong-bondong masuk ke dalam surga-Nya. Aamiin,” tukasnya.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar. Tampak hadir dalam kegiatan tersebut seluruh Pimpinan Fatayat NU Ranting Lowayu berserta anggota. Masyarakat desa Lowayu begitu antusias menyambut kegiatan bagi-bagi takjil tersebut.
Editor: Chidir Amirullah