Prof Warsono Rektor Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menampik adanya anggapan bahwa pelajar yang sekolah di SMA negeri mudah diterima sedangkan pelajar yang bersekolah swasta sulit diterima oleh Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
“Sekarang sekolah negeripun diakreditasi. Jadi, sekolah negeri atau swasta dimata Perguruan Tinggi Negeri (PTN) sama saja. Bahkan, jika sekolah negeri tidak ada akreditasi maka tidak bisa mengeluarkan ijazah” kata Prof Warsono, usai menandatangani MoU dengan SMA Muhammadiyah 10 Gresik.
Warsono menjelaskan, akreditasi yang dilakukan oleh badan akreditasi nasional sekolah kementrian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) merupakan indikator mutu yang digunakan acuan perguruan tinggi negeri untuk menjaring calon mahasiswa yang berkualitas.
“Akreditasi dinilai dari 7 indikator mulai dari visi misi, sarana prasarana, kurikulum hingga sumber daya manusia. kalau akreditasinya bagus, maka tentunya outputnya juga bagus” tandasnya.
Guru besar Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Surabaya itupun berharap agar sekolah swasta maupun negeri mempunyai tim penjaminan mutu oleh internal sekolah sehingga bisa memberikan penjaminan mutu yang baik kepada perguruan tinggi. (Akmal/j1)