Kabargresik_ Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) ke 70, serangkaian kegiatan digelar oleh Komunitas Wartawan Gresik (KWG), setelah menggelar resepsi 09 Februari 2016 kemarin, hari ini (15/02) para jurnalis Gresik melakukan donor darah di balai wartawan jalan Basuki Rahmad 8b Gresik.
Hampir seluruh wartawan baik cetak, tv maupun online mengikuti kegiatan donor darah yang di gelar rutin setiap tahunnya oleh Komunitas Wartawan Gresik.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketua panitia HPN Sutikhon menjelaskan, kegiatan ini bukti bahwa wartawan juga peduli terhadap sesama, tidak hanya melulu mencari berita tapi bisa melakukan kegiatan sosial. “Seperti tema HPN tahun ini, kebersamaan adalah energi kami.” Katanya.
Dia juga mengatakan, sebagai insan media wartawan hari ini dituntut lebih dekat dengan masyarakat karena informasi yang cepat dibutuhkan dalam menyajikan berita.
Dalam donor darah kali ini Komunitas Wartawan Gresik (KWG) menyumbang 31 kantong darah. “Kami berterima kasih, semoga bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan” ujar petugas dari PMI Gresikgelarofar/K1)