Kabargresik_ Puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2014 digelar oleh Komunitas Wartawan Gresik (KWG) diwarnai dengan berbagai kegiatan sosial berupa santunan kepada Anak yatim, Tukang becak dan Korban Banjir.
Kegiatan berlangsung di depan Kantor KWG Jl. Basuki Rahmat 8B Gresik sebagai puncak HPN 2014 atau yang biasa dinamakan resepsi HPN itu bertemakan ‘Berbagi Bahagia Bersama Anak Yatim, Tukang Becak dan Korban Banjir’.
Didepan 500 orang tamu undangan pada Selasa pagi (25/2/2014), yang terdiri dari jajaran Musipida, Muspika, LSM dan OKP, Bupati Gresik Sambari Halim Radianto menyerahkan secara simbolis masing-masing 5 orang perwakilan penerima bingkisan dari KWG untuk Anak Yatim, Tukang Becak dan korban Banjir.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain memberikan bingkisan berupa peralatan sekolah berupa paket buku tulis dan tas bagi 70 orang Anak Yatim, 30 Sembako bagi Tukang Becak dan 30 Sembako bagi Korban Banjir, Sambari juga menyerahkan Piala untuk Juara I, II dan III Turnamen Futsal Tingkat SD yang diselenggarakan oleh KWG yang pada tanggal 19 –21 lalu diikuti 16 Tim SD di Gresik Sport Center.
Sementara itu dalam sambutannya, Ketua KWG 2012–2014 Didik Hendriyono mengungkapkan rasa terima kasihnya terhadap dukungan Pemerintah Kabupaten Gresik selama ini kepada KWG, “Kami ucapakan terima kasih sebanyak-banyaknya kepada Pemkab Gresik yang telah membangun Kantor KWG, yang juga merupakan wadah bagi seluruh Wartawan yang bertugas di Gresik” Katanya.
Meski Pemkab Gresik memfasilitasi Kantor KWG, namun Didik berjanji bahwa KWG akan tetap berperan sebagai kontrol sosial demi terwujudnya Gresik yang lebih baik “Pers Cerdas, Rakyat Cerdas. Pers bermartabat, Rakyat Berdaulat. Titik” Pungkas Alumnus IKIP setelah turun dari podium.
Sementara itu, Bupati Gresik Sambari Halim Radianto mengatakan jika Pemerintah Gresik tidak bisa tidak terlepas, bahkan membutuhkan kehadiran Wartawan sebagai bagian dari percepatan informasi pembangunan yang sedang ia jalankan selama ini.
“Program-program pemerintah selama 3 tahun 4 bulan tidak mungkin bisa diketahui oleh masyarakat Gresik secara umum tanpa disebarluaskan oleh Wartawan” Kata Sambari dengan nada memuji.
Sambari juga sangat mewanti-wanti kerjasama antara Pemerintah dan Wartawan di Gresik dalam rangka percepatan pembangunan yang sedang digencarkannya hingga tahun 2015 mendatang. Dia juga berharap agar Wartawan dapat melakukan tugas peliputannya dengan baik dengan pemberitaan yang seimbang sehingga masyarakat Gresik tercerahkan dengan sumber informasi yang dihadrikan. (Chidir)
Editor: sutikhon