Girimu.com Dalam semarak Ramadhan, Masyarakat sekitar Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) telah menyerbu dengan antusias kegiatan “Bagi-bagi Takjil Gratis” yang diselenggarakan oleh Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) UMG.
Bertempat di area GKB Convex, acara ini merupakan bagian dari program kegiatan “Semarak Ramadhan” yang bertujuan untuk mempererat ikatan sosial, meningkatkan rasa kebersamaan, serta memberikan kontribusi positif kepada masyarakat, Sabtu (30/3/2024).
Muhammad Hermansyah, Perwakilan PK IMM Teknokrat UMG, menjelaskan bahwa kegiatan ini lebih dari sekadar pembagian takjil. Ia menggambarkan bulan suci Ramadhan sebagai kanvas kosong yang menunggu untuk dihiasi dengan amal kebaikan. “Setiap puasa, sedekah, dan doa adalah sapuan kecil yang menambah keindahan gambaran besar dari kesucian Ramadhan,” ujarnya.
Nur Fitria Lauriska, Kader IMM Komisariat Teknokrat angkatan 2022, berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kebaikan dan kepedulian sosial terhadap sesama. Sedangkan Badrus Zaman, Kader IMM Komisariat Teknokrat angkatan 2023, menekankan pentingnya solidaritas dalam menjaga semangat berbagi dan menginspirasi komunitas lainnya.
Melalui kegiatan ini, Komisariat Teknokrat UMG tidak hanya memberikan bantuan kepada yang membutuhkan, tetapi juga memberikan contoh nyata tentang pentingnya berbagi dan kebersamaan dalam menjalani ibadah di bulan suci Ramadhan. “Semoga semangat kebaikan dan solidaritas yang ditunjukkan oleh IMM UMG menjadi inspirasi bagi masyarakat luas”, Harapannya.
Kontributor: Ahmad Azharuddin