3 Tahun Spesialis Anak Tidak Ada Yang Daftar

- Editorial Team

Senin, 6 Desember 2010 - 14:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hasil seleksi administratif hingga Senin sore (06/12) Formasi untuk CPNS Dokter Spesialis Anak tidak terisi, karena dari 6468 berkas yang masuk, tidak satupun pelamar yang mendaftar untuk formasi Dokter Spesialis anak. Ini berarti sudah 3 tahun formasi Dokter spesialis anak di Gresik kosong.

Sementara itu dari 13 formasi dokter yang dibutuhkan ada 110 pelamar dokter yang memasukkan berkas dan hanya 76 berkas yang lolos administrasi sedangkan 34 lainnya tidak memenuhi syarat. Rinciannya, 86 berkas pelamar untuk dokter umum, memenuhi syarat 59 dan yang tidak memenuhi syarat 27, untuk mengisi 9 kursi yang tersedia.

Berkas Pelamar dokter gigi sebanyak 23 berkas, yang memenuhi syarat 16 dan yang tidak memenuhi syarat 7, untuk mengisi 2 kursi yang tersedia. Sementara itu hanya 1 pelamar yang mendaftar sebagai dokter kandungan dan hanya 1 kursi yang tersedia pada Formasi dokter kandungan.

Sementara itu untuk pelamar CPNS dari pulauBawean, hanya 6 berkas CPNS yang masuk dan tiba di Gresik pada Jam 17.30 WIB Sabtu (4/12). “Meski telah ditutup sejak 3 Desember 2010 lalu, namun kami masih menunggu berkas dari Pulau Bawean. Hal ini dikarenakan adanya kendala transportasi.” Ujar Saputro, Kepala BKD.

Tentang berkas terakhir yang diterima dari Pulau Bawean, Saputro menjelaskan. Setelah kami periksa, dari 6 berkas yang masuk terakhir itu ada 4 berkas yang memenuhi syarat yaitu, 1 berkas pelamar guru PGSD, 1 berkas pelamar tehnik informatika, 1 berkas pelamar Apoteker dan 1 berkas pelamar dokter umum.
Sedangkan 2 berkas yang tidak memenuhi syarat menurut Saputro ada 2 yaitu berkas pelamar guru namun tidak jelas formasi guru apa dan berkas pelamar asisten apoteker, tapi tidak menyertakan transkrip nilai sebagai syarat mutalknya.

Baca Juga :  TPP Guru Cair 3 Bulan

Sampai batas akhir penutupan, jumlah total berkas pelamar CPNS Gresik mencapai 6468. Jumlah yang lolos administrasi 5189, sedangkan yang tidak lolos administrasi mencapai 1279.(tik)

Follow WhatsApp Channel www.kabargresik.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ratusan Warga Gresik Serbu Loket Pendaftaran Mudik Gratis 2025
Lansia Asal Desa Jombangdelik Selamat Setelah Hanyut Terbawa Arus Saat Banjir
Aduan Warga Ditanggapi, Wabup Gresik Pastikan Perbaikan Jalan Rusak di Kapten Darmo Sugondo Malam Ini
Kapolres Gresik dan Bupati Gresik Pererat Sinergitas Lewat Sepak Bola
Dishub Gresik Siapkan Penjemputan Santri Libur Ramadan 2025
Kabupaten Gresik Dorong Ketahanan Pangan Lewat Program Jaksa Sahabat Tani
Plt Bupati Gresik Serahkan BLT Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau Di Menganti
Plt Bupati Tinjau Command Center Gresik, Pastikan Layanan Publik Terintegrasi Berjalan Efektif
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 25 Februari 2025 - 15:51 WIB

Lansia Asal Desa Jombangdelik Selamat Setelah Hanyut Terbawa Arus Saat Banjir

Senin, 24 Februari 2025 - 19:54 WIB

Aduan Warga Ditanggapi, Wabup Gresik Pastikan Perbaikan Jalan Rusak di Kapten Darmo Sugondo Malam Ini

Jumat, 17 Januari 2025 - 18:53 WIB

Kapolres Gresik dan Bupati Gresik Pererat Sinergitas Lewat Sepak Bola

Rabu, 15 Januari 2025 - 23:16 WIB

Dishub Gresik Siapkan Penjemputan Santri Libur Ramadan 2025

Rabu, 8 Januari 2025 - 18:10 WIB

Kabupaten Gresik Dorong Ketahanan Pangan Lewat Program Jaksa Sahabat Tani

Berita Terbaru